Edisi Ngopi di Babang Redo

babang redo kawasan megamas

Edisi Ngopi di Babang Redo, Saya baru mengenal Redo ini saat saya melihat semacam mobil volkswagen di Bandara Sam Ratulangi Manado dengan konsep mobile cafe dengan nama babang redo. Saat itu, saya belum tahu jika babang redo sudah beroperasi di Sulawesi Utara sejak lama dan lokasi nya sudah cukup banyak.


Kebetulan sekali teman saya yang mengajak saya bertemu untuk bincang-bincang seputar bisnis. Saya belum tau jika ada babang redo di Kawasan Megamas, karena saya sangat jarang ke Kawasan Megamas, Saya anaknya rumahan banget. Saya baru mengetahui jika babang redo sudah ada di Manado dan Tomohon, meski begitu ada satu lokasi babang redo yang ada di Universitas Katolik De La Salle Manado (Unika De La Salle) tepatnya di student house-nya.


Babang Redo Kawasan Megamas


babang redo kawasan megamas
image source: instagram @redo.coffee

Lokasi babang redo di kawasan megamas Manado, berada di depan McDonald Kawasan Megamas, Redo membuka mobile cafe itu setiap jam setengah lima sore, namun tergantung cuaca, jika cuaca pada saat kurang bagus, babang redo di kawasan megamas ini tentu tidak akan buka. Harga di babang redo megamas sama dengan lokasi lainnya, harga kopi dan non kopi kisaran harga 10 ribu s/d 30 ribu-an.


Babang Redo Bandara Sam Ratulangi


babang redo bandara sam ratulangi
image source: babang redo google maps

Babang redo di Bandara Sam Ratulangi jelas ada di area Bandara, namun saya tidak dapat menjelaskan lokasinya secara jelas di Bandara, ditambah lagi harga makanan atau minuman di bandara, sudah pasti mahal berkali-kali lipat dengan harga aslinya. Kisaran harga kemungkinan 20 ribu s/d 60 ribu-an. Saya tidak mungkin jauh-jauh untuk nongki di Bandara, tentu sudah jelas. Saya akan kehabisan uang jika saya nongki di Bandara. 


Babang Redo Unika De La Salle Manado



Babang Redo di Student House Unika De La Salle Manado ini, saya dengar dari owner Redo Coffee ataupun Babang redo yaitu Kak Real Ogi, saya pernah bertemu dengan kak Real pada tanggal 12 Maret 2024. Saat itu saya dengan Kak Real saling berkenalan sambil Kak Real memberi sedikit ilmu dan saat itu Kak Real mengatakan jika Father di Unika De La Salle memintanya membuka outlet Babang Redo di Unika De La Salle, jadi tentu babang redo satu ini bisa dikatakan premium, karena yang dapat masuk ke area Unika ini hanyalah warga Unika tersebut, contohnya Saya. Kelebihan lainnya di Babang Redo De La Salle ini adanya mesin es krim yang belum ada di outlet lainnya, per-cup es krim nya sangat ramah kantong hanya 10 ribu saja, Anda sudah dapat menikmati es krim ini.


Babang Redo Alfa Omega Tomohon


babang redo alfa omega tomohon
image source: reels instagram @willmet_

Kalau saya pulang ke Tomohon, wajib banget buat saya untuk datang ke babang redo yang berada di dekat Alfa Omega ini, karena udara di Tomohon yang sangat dingin di malam hari, sangat pas minum americano panas di bawah menara Alfa Omega Tomohon. Saya juga ingin bercerita pengalaman menarik di babang redo Alfa Omega ini, karena jujur saja Barista di babang redo ini sangat humble. Saya lupa berkenalan, namun akhirnya kami mengetahui jika kami sama-sama perantau dari pulau Jawa. Barista tersebut sambil menawarkan martabak pada saya sambil minum americano panas. Tentu ini menjadi pengalaman yang unik, karena bisa ngobrol santai dengan Barista ini.


Redo Coffee Buka Gerai Resmi di Citraland Manado


Pada bulan Oktober 2024, Redo membuka gerai barunya yang berlokasi di kawasan Citraland Winangun Manado. 


Saat ini lokasi babang redo ada lima, Redo dengan konsep mobile cafe nya ternyata menambah gerai tetap nya di Citraland Winangun. Jangan lupa follow instagram Redo disini, untuk mengetahui perkembangan outlet terbaru dari babang redo dan promo-promo mereka.


Cara Menghubungi Redo Coffee

Kalian dapat menghubungi Redo Coffee melalui instagram mereka, whatsapp di nomor 0813-4045-0765 atau melalui email redomanado@gmail.com, Redo juga menjual kopi arabika minahasa koya dan robusta manado yang dapat kamu pesan di website Redo Coffee (redo-coffee.com)


Saya rasa artikel tentang "Edisi Ngopi di Babang Redo" versi saya, sampai disini dulu, jika ada outlet terbaru, saya pasti akan mengulas babang redo di lokasi yang terbaru, saya berharap konsep ini akan terus berlanjut dan babang redo dapat menjamur ke tempat-tempat lainnya di Sulawesi Utara atau diluar Sulawesi Utara.


Keywords: redo coffee manado menu,kopi redo coffee manado menu,cafe di kawasan megamas manado,tempat nongkrong di kawasan megamas manado


Diupdate terakhir: 30 Oktober 2024, 10:56 WITA

LihatTutupKomentar